Selasa, 19 Maret 2024

Maksimal Layani Jemaah Umroh, Dewangga Jemput di Bandara Ahmad Yani Secara Gratis

Lismanto
Kamis, 23 Februari 2017 07:00:32
Para jemaah PT Dewangga berfoto bersama di depan Kabah, seusai melaksanakan ibadah umroh. (Dok. Dewangga)
Murianews, Pati - Untuk mewujudkan komitmen dalam memberikan pelayanan terbaik kepada jemaahnya, PT Dewangga Lil Hajj wal Umroh menjemput puluhan jemaah umroh di Bandara Ahmad Yani, Semarang. Penjemputan kepada jemaah umroh secara gratis merupakan bagian dari fasilitas yang diberikan PT Dewangga. General Manager PT Dewangga Clara Vapriolis ikut serta dalam penjemputan jemaah umroh yang tiba di Tanah Air tersebut. "Ini wujud dari komitmen kami untuk memberikan fasilitas dan pelayanan yang terbaik kepada jemaah umroh, dari pemberangkatan hingga kepulangan ke Tanah Air," ujar Clara. Dia mengatakan, PT Dewangga merupakan salah satu biro perjalanan umroh terbaik di Pati. Dengan mengusung tagline Mitra Ibadah Keluarga yang Paling Njawani, Dewangga selama ini telah membuktikan memberikan pelayanan terbaik kepada jemaah umroh. Tak hanya makanan yang sesuai dengan selera Nusantara, hotel yang disediakan juga tidak terlalu jauh. Terlebih, pendamping ibadah umroh berasal dari orang Jawa sendiri sehingga sesuai dengan kebiasaan dan kultur jemaah yang berangkat. Baca juga : Dewangga Siapkan 38 Calon Jemaah Umroh Berangkat ke Tanah Suci Periode Maret 2017 Surahman, salah satu jemaah umroh PT Dewangga mengaku sangat puas dengan pelayanan Dewangga. Selain harganya terjangkau, paket City Tour ke Singapura memberikan pengalaman lebih dalam hal berwisata di situs-situs Islam di sana. Selain, komunikasi Dewangga dengan para jemaah terjalin dengan sangat baik. "Hanya dengan telepon, semuanya bisa terakomodasi dengan baik. Fasilitas yang diberikan kepada jemaah sesuai dengan penjelasan di awal. Bahkan, jemaah bisa melakukan request makanan sesuai dengan selera. Petugasnya sangat sigap, apapun bisa ditindaklanjuti. Pada malam hari pun, petugas melayani dengan baik," tuturnya. Karena itu, dia merekomendasikan kepada calon jemaah umroh untuk memilih Dewangga sebagai mitra ibadah saat berkunjung ke Tanah Suci. Selain fasilitas dan pelayanannya sangat Njawani, petugasnya diakui ramah dan bagus. Editor : Kholistiono

Baca Juga

Komentar