Kamis, 28 Maret 2024

Siswa di Kudus Ini Ikuti Cara Penanggulangan Bencana

Edy Sutriyono
Sabtu, 25 Juni 2016 08:11:56
Jpeg
Murianews, Kudus - Selain mengikuti organisasi IPNU-IPPNU, siswa di Loram Kulon Jati Kudus ini juga mendapatkan pengalaman ilmu penanggulangan bencana. Sebab pendidikan penanggulangan bencana mereka dapatkan dari kegiatan Corp Brigade Pembangunan (CBP) dan Korp Pelajar Putri (KPP). Kedua organisasi tersebut juga merupakan wadah kegiatan sosial yang di bawah naungan IPNU dan IPPNU. Salah satu peserta CBP Kudus Rozaq mengatakan, kegiatan CBP dan KPP ini memang bergerak di bidang sosial. "Seperti halnya ikut serta membantu musibah bencana dan lainnya," katanya. Sementara itu, untuk memaksimalkan perannya, organisasi tersebut juga mendapatkan pelatihan dari PMI, tim SAR, maupun BPBD. "Kita memang terkadang ikut serta pelatihan dari BPBD, PMI atau yang lain. Sebab instansi terebut memang partner untuk bisa memberikan pelatihan, dan pendidikan. Sehingga kita nantinya bisa terjun ke lapangan saat warga membutuhkan pertolongan,” ujarnya. Diketahui, untuk peserta CBP dan KPP memang rata-rata terdiri dari murid atau juga lulusan sekolah yang memang masih aktif di kegiatan organisasi IPNU dan IPPNU. Sementara itu, untuk proses pelatihan kebencanaan juga dilakukan saat libur sekolah. Dia menambahakan, untuk keanggotannya memang terdiri dari murid atau lulusan sekolah yang masih aktif di organisasi IPNU dan IPPNU. "Kita tidak memaksa untuk ikut CBP dan KPP. Sebab setiap ranting IPNU dan IPPNu juga mempunyai rekomendasi terhadap anggotanya. Bila mereka ingin ikut ya kita senang, misalkan tidak bisa ikut ya tidak apa-apa." imbuhnya. Editor : Akrom Hazami  

Baca Juga

Komentar